Hati merupakan hal yang paling terpenting dalam hidup kita. Hati inilah yang menentukan sikap kita jika hati kita baik dalam hal apapun, sebalik nya jika hati kita kotor maka sikap kita sifat kita yang akan mencerminkan hati kita tersebut terjangkit penyakit hati. Oleh karena itu penyakit hati ini lah yang akan membuat kita terjerumus akan dosa. Penyakit hati ini lebih berbahaya dari penyakit apapun, maka berhati-hatilah akan penyakit hati ini.
Penyakit hati terdiri dari Sombong, Iri dan Dengki. Sombong adalah penyakit hati yang sering memamerkan harta benda dan jabatan. di dunia ini pun kita tidak boleh bersikap sombong karena seperti yang dikatakan oleh pribahasa "Diatas Langit masih ada Langit". Iri dan dengki merupakan penyakit hati yang tidak suka melihat sesama manusia mendapatkan kesenangan. Penyakit hati ini sangat lah dibenci oleh Allah SWT karena awal dari kehancuran manusia adalah dia mempunyai sifat Iri dan Dengki.Waspadalah terhadap iri dan dengki, sesungguhnya hasud mengikis pahala-pahala
sebagaimana api memakan kayu. (HR. Abu Dawud).
http://www.mindasejagat.net/index.php/agama/akhlak/22-penyakit-hati--sombong-iri-dan-dengki
0 komentar:
Posting Komentar